JOMBANG - Usaha para korban puting beliung yang terjadi di Desa Menganto dan Gedangan Kecamatan Mojowarno Jombang, Senin (15/04/2013) bakal sia-sia. Dipastikan tak akan ada harapan mendapatkan bantuan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Jombang. Dari 30 rumah warga yang rusak belum memenuhi kriteria standart kerusakan.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Jombang Nur Huda mengatakan, pihaknya tidak akan memberikan bantuan kepada 30 warga yang rumahnya rusak akibat diterjang puting beliung di Kecamatan Mojowarno. "Yang layak mendapat bantuan adalah rumah tinggal yang kerusakannya berat, dan pemiliknya dari keluarga tak mampu. Berdasarkan dari kriteria itu, untuk Menganto dan Gedangan kemarin belum ada yang memenuhi syarat," kata Nur Huda, Kamis (18/4/2013).
Dari pihak aparatur kecamatan memang melaporkan adanya kerusakan rumah warga akibat puting beliung. Namun setelah dicek oleh petugas BPBD ke lapangan, ternyata tingkat kerusakannya ringan. Sehingga "Kami hanya bisa memberikan bantuan berupa paket sembako." jelasnya.
Walau demikian tim dari BPBD dan PU Cipta Karya akan melakukan pendataan terhadap kerusakan di lapangan. Jikalau ada yang memenuhi persyaratan tingkat kerusakan, dipastikan pihaknya akan mengupayakan memberikan bantuan. "Namun saat ini bantuan tidak berupa uang tetapi materiil, semisal jika atap itu rusak gentingnya maka kami akan ganti kerusakan tersebut dengan nilai kerusakan genting," pungkasnya. sumber : www.kabarjatim.com
Dari pihak aparatur kecamatan memang melaporkan adanya kerusakan rumah warga akibat puting beliung. Namun setelah dicek oleh petugas BPBD ke lapangan, ternyata tingkat kerusakannya ringan. Sehingga "Kami hanya bisa memberikan bantuan berupa paket sembako." jelasnya.
Walau demikian tim dari BPBD dan PU Cipta Karya akan melakukan pendataan terhadap kerusakan di lapangan. Jikalau ada yang memenuhi persyaratan tingkat kerusakan, dipastikan pihaknya akan mengupayakan memberikan bantuan. "Namun saat ini bantuan tidak berupa uang tetapi materiil, semisal jika atap itu rusak gentingnya maka kami akan ganti kerusakan tersebut dengan nilai kerusakan genting," pungkasnya. sumber : www.kabarjatim.com
Caption : Ilustasi Angin Puting Beliung (Foto : Google)